Kehilangan, Para Kepala Desa Hadiri Serah Terima Jabatan Pj Bupati Kuningan

Selasa 05-11-2024,15:00 WIB
Reporter : Andre Mahardika
Editor : Asep Kurnia

KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM - Rartusan Kepala Desa yang ada di Kabupaten Kuningan, datang ke pendopo untuk menyaksikan serah terima jabatan Pj Bupati Kuningan, Selasa 5 November 2024.

Para kepala desa yang hadir, merasa kehilangan dengan sosok Rd Iip Hidajat yang harus mengakhiri jabatannya lebih cepat memimpin Kabupaten Kuningan.

Dalam kesempatan tersebut, hampir seluruh kepala desa di Kabupaten Kuningan kompak menghadiri serah terima jabatan Pj Bupati Kuningan dan pelepasan Rd Iip Hidajat kembali ke Bandung.

Kendati hanya dipercaya memimpin Kabupaten Kuningan 11 bulan saja dari jatah 12 bulan, nama Rd. Iip Hidajat kadung melekat di hati para Kepala Desa di Kota Kuda.

BACA JUGA:Pertandingan Fase Grup Piala AFF Futsal 2024, Berikut Jadwal Timnas Indonesia

BACA JUGA:Warga Luragung Tewas Terperosok Septic Tank, Evakuasi Berlangsung Dramatis

Karena itu, ratusan Kepala Desa se Kabupaten Kuningan datang ke Pendopo Pemkab untuk melepas kepergian Raden Iip ke Bandung pada Selasa, 5 November 2024.

Suasana haru terlihat tatkala satu persatu dari mereka bersalaman dengan sosok yang dinilainya memiliki andil besar terhadap pembangunan Kota Kuda.

Bahkan, mereka mencurahkannya lewat yel yel berisi kalimat terimakasih.

Salah satu Kepala Desa, Raski Baskara itu mengatakan, lebih dari 60 kepala desa di Daerah Pemilihan II Kuningan tersebut kumpul di Pendopo Pemkab, Selasa pagi, 5 November 2024.

BACA JUGA:Pasangan Dian-Tuti Tak Ikut Konferensi Pers Usai Debat Terbuka, Ini Alasannya

BACA JUGA:Produk Skincare yang Cocok untuk Remaja, Ada Apa Saja ya?

"Ya memang benar kami berkumpul di Pendopo Pemkab pada Selasa pagi. Tujuannya untuk melepas Pak Mantan Pj Bupati Kuningan ke Bandung," ucap Raski Baskara.

Dijelaskan lebih lanjut, kepala desa yang hadir untuk melepas Rd Iip, mayoritas diprediksi bakal datang ke lokasi acara.

"Dari wilayah Kuningan utara saja ada lebih 60 kepala desa yang sudah menyatakan kesiapannya hadir dalam acara tersebut," ungkapnya.

Kategori :