Foto Stupa Borobudur Diedit, Roy Suryo Kasih Penjelasan Begini

Foto Stupa Borobudur Diedit, Roy Suryo Kasih Penjelasan Begini

Editan Stupa Candi Borobudur.-Tangkapan layar-radarkuningan.com

Radarkuningan.com, JAKARTA - Stupa Borobudur yang diedit dengan wajah mirip Presiden Jokowi, kini tengah didalami oleh kepolisian.

Foto Stupa Candi Borobudur yang diedit dengan wajah mirip Presiden Jokowi, viral sejak akhir pekan lalu.

Beberapa foto stupa Candi Borobudur editan itu, viral setelah diunggah oleh Pakar Telematika, Roy Suryo.

Baru-baru ini, Roy Suryo telah menghapus unggahan stupa Candi Borobudur tersebut, seraya memberikan penjelasan.

BACA JUGA:Pakar Puji Komitmen KIB Usung Capres Internal

Dia juga meminta agar tidak ada provokasi terhadap unggahan yang disampaikan. Sekaligus menyertakan sumber dari foto yang diunggahnya.

Beberapa akun ditag Roy Suryo sebagai sumber dari foto-foto editan yang dipostingnya pada akhir pekan kemarin.

Kini, Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengatakan pihaknya tengah mengusut pembuat foto Stupa Borobudur yang diedit dengan wajah mirip Presiden Jokowi.

BACA JUGA:Program Unggulan, Kuningan Menuju Kota Cerdas

“Sedang didalami dan profiling oleh Direktorat Siber Bareskrim Polri,” kata Dedi saat dikonfirmasi di Jakarta, seperti dilansir dari JPNN, Rabu, 15, Juni 2022.

Dedi pun mengimbau masyarakat untuk bijaksana dalam menggunakan media sosial dengan menghormati hak-hak orang lain.

Dia juga mengingatkan dalam menggunakan media sosial pasti menyisakan jejak digital yang dapat membuat seseorang berhadapan dengan hukum.

“Karena jejak digital bisa dijadikan bukti dalam proses hukum sebagaimana diatur dalam Undang-Undang ITE,” kata Dedi.

BACA JUGA:Soal Mobil Dinas, Sekda: Segera Diselesaikan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: