Rela Tingalkan Kerja di Garut, Pilih Jualan Bendera Merah Putih di Kuningan

Rela Tingalkan Kerja di Garut, Pilih Jualan Bendera Merah Putih di Kuningan

Salah satu pedagang bendera musiman bernama Ayat menjajakan aksesoris Agustusan di pinggir jalan raya Desa Bandorasa, kemarin.-M Taufik/Radar Kuningan -

 

Beberapa barang dagangannya seperti bendera, lanjut Ayat, dijual dengan harga bervariasi antara Rp20.000 hingga Rp50.000 tergantung ukuran.

"Kalau harga bendera harganya masih tetap, tapi untuk background merah putih ukuran panjang 10 meter harganya Rp150.000, ada kenaikan sedikit dibanding tahun lalu. Kalau beli banyak harga bisa digoyang," kata Ayat sedikit berpromosi.

Ayat berharap, setelah dua tahun diterpa badai pandemi Covid-19, masyarakat lebih antusias memeriahkan hari Kemerdekaan RI tahun ini dengan menghias lingkungannya dengan bendera dan umbul-umbul. 

Sehingga barang dagangannya bisa lebih laku dibanding tahun sebelumnya.

 

"Alhamdulillah, sekarang saja yang mampir untuk beli bendera atau aksesoris ada saja setiap harinya. Mudah-mudahan akan lebih ramai pembeli ke depannya," harap Ayat. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: