Dilepas Bupati, Pembalap Cirebon Rajai Grand Fondo Tour de Linggarjati

Dilepas Bupati, Pembalap Cirebon Rajai Grand Fondo Tour de Linggarjati

Para pembalap adu kecepatan saat tampil di kategori Gran Fondo Tour de Linggarjati 2022, Jumat 16 Desember 2022. (Istimewa)--

Radarkuningan.com, KUNINGANPembalap dari MJT Cycling Club Cirebon, Luke D Romano sukses mencatatkan diri sebagai kampium Men Elite 19 UP Gran Fondo KOM Tour de Linggarjati 2022. Di nomor ini, Luke D Romano mencatatkan waktu tempuh 20.43.450. Untuk lomba kategori Men Master A 30-39 Result Gran Fondo KOM lagi lagi dikuasai pembalap asal Cirebon. Yakni dari klub Cirebon Salem atas nama Kiswo Iwo dengan catatan waktu 20.03.431.

Peringkat kedua ditempati pembalap Andi Rahardiyan dengan catatan waktu terbaiknya, 22.01.840. Juara ketiga direbut Nika Pranata yang mencatat waktu 24.27.689 dari klub Imvroov CC. Selanjutnya di posisi keempat menjadi milik Heldi Gumilang berasal dari klub MPC Batam.

BACA JUGA:Lahannya Dipakai JLTS, Warga Windujanten Dapat Ganti Rugi

Pembalap Heldi finish dengan catatan waktu 30.28.569. "Ini untuk kategori lomba Men Master A 40-39. Juara pertama Kiswo Iwo dari klub Cirebon Salem," ujar Ketua Panitia Tour de Linggarjati 2022, Trisman Supriatna kepada radarkuningan.com, Jumat 16 Desember 2022.

Selanjutnya kategori lomba Men Master B40 UP Gran Fondo, pembalap Dr J Cycling Team, Mat Nur sukses meraih peringkat pertama dengan catatan waktu 18.21.804. Posisi kedua pembalap dari CBC Kudus, Edi Purnomo. Peringkat ketiga ditempati Whira Rahman asal klub Sobat Minggat. "Juara keempat direbut Kahono Putra dari klub GPC. Disusul posisi kelima milik Adi Andriyanto, keenam Asep Nurman dari GMCC, dan peringkat ketujuh disabet Rahman dari klub MJT Cycling Club Cirebon. Untuk kelategori ini ada tujuh pemenang," jelas Trisman.

BACA JUGA:Bupati Acep: Pejabat Fungsional Sangat Menjanjikan

Para pembalap yang tampil di lomba Gran Fondo pada gelaran Tour de Linggarjati 2022 dilepas Bupati Acep di Pendopo Pemkab Kuningan, Jumat pagi 16 Desember 2022. Selain bupati, hadir juga Dandim 0615 Bambang Kurniawan, Kapolres Kuningan Dhany Aryanda, Sekda Kuningan Dian Rachmat Yanuar, Dirut BJB Cabang Kuningan Iwan Setiawan, Ketua Tour de Linggarjati, Trisman Supriatna dan undangan lainnya.

Lomba ini terbagi dalam dua kategori yaitu Gran Fondo KOM (King Of Montain) dengan jarak tempuh ± 63,4 Km. dan Gran Fondo Non Kom dengan jarak tempuh ± 52,4 km. Rute Kategori Gran Fondo ini melintasi 6 kecamatan di Kabupaten Kuningan.  Bupati mengatakan, TdL ini sudah menjadi agenda tahunan, sebagai ajang pintu masuk pembelajaran bagi para atlet dan pelatih daerah dalam memberikan multi efek positif perkembangan serta peningkatan prestasi olah raga bersepeda. 

BACA JUGA:Sambut Tour de Linggarjati, Bupati Acep Pimpin Apel Gabungan

“Saya mengapresiasi kegiatan ini yang tentu membawa nilai positif karena sekaligus dapat mengenalkan potensi wisata di Kabupaten Kuningan dan peningkatan ekonomi masyarakat,” ujarnya.  

Bupati Acep berharap, melalui even ini pariwisata Kabupaten Kuningan semakin maju, prestasi olahraga balap sepeda semakin meningkat. Disamping itu perekonomian daerah tumbuh, infrastruktur daerah semakin mantap dan Kabupaten Kuningan semakin dikenal dunia. 

“Selamat menikmati indahnya bentang alam Kuningan dan merasakan sejuknya udara dari ketinggian Gunung Ciremai. Selamat bertanding dan semoga ada kesan mendalam yang membuat seluruh peserta TDL berkenan kembali ke Kuningan suatu hari nanti bersama sanak saudara,” ujarnya. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: