Empat Rumah Terkena Longsor, Ini Peringatan BMKG

Empat Rumah Terkena Longsor, Ini Peringatan BMKG

Hujan deras yang terjadi pada Rabu sore, 4 Januari 2023 menyebabkan rumah warga di Kecamatan Selajambe, Kuningan tertimpa longsoran tanah. (Istimewa)--

Radarkuningan.com, KUNINGAN- Cuaca hari ini di Kabupaten Kuningan cukup cerah. Sehari sebelumnya, wilayah Kuningan mengalami hujan deras dengan intensitas sedang.

Sehingga terjadi beberapa bencana alam berupa tanah longsor. Curah hujan diperkirakan akan terus terjadi di sejumlah wilayah di Kuningan.

BACA JUGA:Sudah Lapor Polisi, Istri Pengusaha Kuliner di Kuningan Ngaku Dikeroyok

Berdasarkan informasi dari BMKG Jatiwangi, potensi hujan lebat dapat terjadi di beberapa kecamatan di Kabupaten Kuningan. Perkiraan cuaca ini mulai berlaku mulai pukul 07.00 hari Kamis 5 Januari 2023 hingga pukul 07.00 hari Jumat. 
 
Hujan lebat diperkirakan terjadi di Kecamatan Cipicung, Japara, Jalaksana, Ciawigebang, Kramatmulya, Sindangagung, dan Kalimanggis. Kemudian Kecamatan Cidahu, Luragung, Lebakwangi, Maleber, Garawangi, Kuningan, Cigugur, serta Ciniru. BMKG meminta masyarakat untuk waspada.
 
 
Sedangkan dari data di BPBD Kabupaten Kuningan, peristiwa tanah longsor akibat hujan deras pada Rabu sore terjadi di Dusun Sunaherang Rt 12 RW 06 Desa Bagawat Kecamatan Selajambe. Tanah longsor ini terjadi pada Rabu petang 4 Januari 2023 sekitar pukul 17.15. Rumah warga yang terkena longsoran yakni Jumhadi,  Ruhidin, dan Heri Supriyanto. 
 
Tanah longsor juga terjadi di Dusun Tanggulun, RT 01 rw 01 Blok Cikupa, Selajambe. Longsor tersebut menimpa rumah milik Rahman. Selain itu, dua rumah lagi yaitu milik Sahman dan Unas, dalam posisi terancam longsor. Terlebih rumah warga ini berada di perbukitan 
 
 
"Untuk penanganan sementara sudah diupayakan dengan warga setempat. Namun belum tuntas karena terbentur waktu yang menjelang malam. Keluarga yang rumahnya terancam dan tertimpa longsor sudah disarankan untuk mengungsi ke rumah yang lebih aman," ujar Kepala BPBD Kuningan, Indra Bayu, Kamis 5 Januari 2023.
 
Indra mengingatkan masyarakat Kuningan untuk selalu waspada menyikapi tingginya curah hujan. Sebab bisa saja terjadi musibah bencana alam yang diakibatkan derasnya hujan. (Agus)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: