Pasokan dari Distributor Lancar, Harga Telur Ayam di Pasar Tradisional Kuningan Tidak Naik Harga

Pasokan dari Distributor Lancar, Harga Telur Ayam di Pasar Tradisional Kuningan Tidak Naik Harga

Memasuki pekan ketiga bulan September 2023, harga komoditas bahan pokok di pasar tradisional Kuningan cenderung stabil.--

KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM- Memasuki pekan ketiga bulan September 2023, harga komoditas bahan pokok di pasar tradisional Kuningan cenderung stabil. Tak ada lonjakan atau kenaikan harga meski musim masih kemarau.

Di Pasar Kepuh Kuningan, harga berbagai bahan pokok tidak mengalami kenaikan dari pekan lalu. Bahkan untuk harga telur ayam malah turun harga.

BACA JUGA:Komplotan Copet Beraksi di Pasar Kepuh Kuningan, Pedagang dan Pengunjung Diminta untuk Waspada

Jika sebelumnya para pedagang menjualnya seharga Rp27 ribu per kilogram, pekan ini hanya Rp26 ribu.

Ida Farida, salah seorang pedagang telur mengakui terjadinya penurunan harga telur. Untuk stok barang, Ida juga merasa tak masalah lantaran distributor tepat waktu mengirimnya sesuai order.

Sehingga ketika ada pesanan dari konsumen, pihaknya bisa memenuhinya.

"Harga telur mengalami penurunan 1000 rupiah dibanding minggu lalu. Saya sendiri juga tidak kenapa bisa turun. Biasanya kan harganya cenderung naik. Atau mungkin stok di agen agen sedang banyak sehingga berimnas terhadap harga," ujar wanita bertubuh kurus tersebut, Senin 18 September 2023.

BACA JUGA:Jalan Suganangan-Ciawigebang Mulai Digarap Kontraktor, Anggaran Rp2,5 Miliar dari Bantuan Provinsi

Lain lagi yang diucapkan Lina, pedagang beras. Wanita berusia 40 tahunan itu merasa harga beras untuk berbagai jenis kualitas tetap tidak mengalami penurunan. Malahan cenderung naik dalam sepekan ini. 

Misalnya beras premium dijual Rp14 ribu per kilogram, beras medium satu kilogramnya Rp13.500 dan beras termurah dijual Rp13.000/kilogram.

"Harganya tidak turun-turun mungkin karena belum masuk bulan panen. Karena dari distributornya tidak turun, ya kami menjualnya sesuai harga dari bandar," ujarnya.

BACA JUGA:Ini 8 Desa di Kuningan yang Kesulitan Air Bersih,. BPBD dan Baznas Kirim Pasokan Air Baku

H Saud, pedagang bahan pokok lainnya menerangkan, gula pasir Rp15 000/kg dan gula merah Rp18.000/kilogram.

Minyak curah Rp15.000/kg, minyak kemasan Rp18.000/liter serta minyak KITA Rp15.000/kilogram. Kemudian harga terigu biasa Rp9.500/kg dan terigu Segitiga Biru Rp12.000/kg.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: