Gejala dan Penyebab Penyakit Scabies pada Kucing, Pemilik Anabul Harus Tahu

Gejala dan Penyebab Penyakit Scabies pada Kucing, Pemilik Anabul Harus Tahu

Gejala dan penyebab penyakit scabies pada kucing yang harus diketahui pemilik anabul.-Foto via Purina/Ist-radarkuningan.com

Gejala yang bisa pemilik kenali saat kucing terkena scabies adalah kucing terlihat sering menggaruk, menjilat, hingga mengigit bagian tubuhnya.

Bahkan gejala yang paling parah dari penyakit scabies ini adalah bulu  kucing akan rontok atau bahkan mengalami kebotakan. Kucing yang terkena scabies juga akan terlihat kemerahan, dan juga terlihat beberapa luka loreng.

BACA JUGA:Penyakit Kulit yang Umum Terjadi Pada Kucing

Gejala scabies yang paling parah adalah kucing sampai bisa mengalami penurunan berat badan. Hal ini dapat diakibatkan karena kutu yang ada di kulit kucing telah menghisap darah sekaligus nutrisi yang ada di kulit.

Biasanya gejala scabies ini awalnya muncul pada telinga atau area wajah kucing. Bila tidak segera ditangani, scabies bisa menyebar ke seluruh tubuhnya.

Cara mencegah scabies pada kucing

Biasanya kucing yang terkena scabies akan membutuhkan waktu yang cukup lama untuk penyembuhan, bahkan bisa memakan waktu sampai berbulan-bulan.

Maka dari itu, untuk kucing yang sedang mengalami scabies, pemilik bisa memisahkannya dari peliharaan berbulu lainnya. Hal ini dilakukan agar hewan lain tidak tertular scabies, sekaligus agar penyembuhannya lebih cepat.

BACA JUGA:Waspada! Berikut Ini Penyakit Kucing yang Bisa Menular Pada Manusia

Cara lain untuk mencegah kucing terkena scabies adalah dengan membersihkan rumah atau lokasi-lokasi yang sering dikunjungi oleh kucing. Karena bisa saja lingkungan yang kotor yang menyebabkan adanya tungau yang kemudian hinggapo di kulit kucing.

Itulan ulasan gejala dan penyebab penyakit scabies pada kucing yang dirangkum dari berbagai sumber, pemilik anabul tentu harus tahu. (divanni)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: