4 Fakta Leuweung Sancang, Hutan Paling Keramat di Pulau Jawa yang Penuh dengan Misteri

4 Fakta Leuweung Sancang, Hutan Paling Keramat di Pulau Jawa yang Penuh dengan Misteri

Leuweung Sancang salah satu hutan paling keramat di Pulau Jawa.-Adrasa ID/Youtube - Tangkapan layar-radarkuningan.com

Pohon ini memiliki mitos yakni jelmaan dari pasukan Prabu Siliwangi. Karenanya, keberadaan pohon ini juga kerap dikaitkan dengan kekuatan magis. 

3. Kekayaan Fauna

Fauna yang hidup di Hutan Sancang juga terbilang masih sangat beragam. Misalnya lutung, owa jawa, monyet ekor panjang, surili dan kukang.

BACA JUGA:Inilah Alasan Kenapa Kamu Harus Punya! 5 Kelebihan Menanam Sirih Gading Di Rumah, yang Tak Sekedar Dekorasi

Kemudian terdapat berbagai spesies burung sepreti rangkong, merak, ayam hutan, tohtor, raja udang dan lain-lain.

Salah satu mamalia terbesar di Hutan Sancang adalah banteng (bos javanicus). Namun, keberadaannya kian jarang ditemui.

Mamalia lainnya yang hidup di sini adalah jenis macan tutul atau (panthera pardus melas).

4. Legenda Prabu Siliwangi

Hutan Sancang yang berada di selatan Kabupaten Garut juga dikenal dengan legenda Prabu Siliwangi. Di tempat ini, dikisahkan bahwa Prabu Siliwangi berhenti dari kejaran Kian Santang, anaknya sendiri.

BACA JUGA:Pupus Sudah Peluang Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia, Hanya Menyisakan Ini

Waktu itu, berdasarkan cerita rakyat, Kian Santang memeluk Agama Islam. Dia mengajak Prabu Siliwangi untuk memeluk Agama Islam. Namun karena menolak, mereka melarikan diri.

Pelarian ini, tidak lepas dari upaya Prabu Siliwangi menghindari pertempuran dengan anaknya sendiri.

Akhirnya karena terdesak, Prabu Siliwangi dan pengikutnya berubah menjadi Maung Sancang.

Di kawasan ini, konon ada sebuah tempat yang tidak bisa dimasuki. Kawasan hutan perawan ini, sudah banyak memakan korban. Siapapun yang masuk, rata-rata tidak bisa kembali.

BACA JUGA:Relawan Caleg Iwan Bule dan Capres Prabowo Teruskan Door to Door dengan Bantuan Sembako dari Haji Endang Juta

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: