Luar Biasa! 8 Keistimewaan Memelihara Tanaman Lidah Mertua di Dalam Ruangan, Bukan Sekedar Dekorasi
8 Keistimewaan Meletakkan Tanaman. lidah Mertua di Dalam Ruangan-Agrozine-Radarkuningan.com
RADARKUNINGAN.COM- Lidah mertua merupakan salah satu jenis tanaman hias populer yang banyak disukai sebagai tanaman indoor.
Menjadikan lidah mertua sebagai tanaman indoor, bukan hanya sebagai dekorasi yang mempercantik rumah. Namun memiliki sejumlah manfaat yang baik untuk kesehatan dan lingkungan rumah.
Tanaman lidah mertua memiliki karakteristik berupa bentuk daun yang panjang runcing seperti pedang dengan warna hijau menarik.
Lidah mertua juga termasuk tanaman yang mudah dirawat, dan mampu tumbuh baik meski di dalam ruangan. Maka tak heran jika banyak yang memilihnya sebagai tanaman indoor.
BACA JUGA:Hati-hati Meletakan Sirih Gading Sebab Memiliki Racun Berbahaya Jika Termakan!
Bagi Anda yang ingin memilih tanaman hias untuk mempercantik rumah, tanaman lidah mertua adalah pilihan yang tepat.
Berikut ini 8 keistimewaan tanaman lidah mertua yang menjadi alasan kenapa kamu harus memelihara tanaman lidah mertua di rumah. Diantaranya:
1. Tanaman anti kanker
Salah satu keistimewaan tanaman lidah mertua yaitu tanaman anti kanker. Lidah mertua memiliki kemampuan menyerap polutan berbahaya dan racun penyebab kanker seperti benzene, formaldehyde, xilene dan toluena.
Sehingga tanaman lidah mertua sangat efektif menjadi pilihan yang bisa mencegah penyakit kanker.
2. Penyerap karbon dioksida di malam hari
Keistimewaan tanaman lidah mertua yang lain yaitu mampu menyerap karbon dioksida di malam hari. Kemampuan ini biasanya dimiliki oleh jenis tanaman sukulen atau tanaman yang toleran kekeringan.
Namun lidah mertua memiliki kemampuan ini, sehingga sangat cocok dimiliki sebagai dekorasi indoor.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: