Desa di Kuningan Ini Miliki Persawahan yang Indah, Dulunya Padang Ilalang, Didirikan 5 Tokoh Asal Cirebon

Desa di Kuningan Ini Miliki Persawahan yang Indah, Dulunya Padang Ilalang, Didirikan 5 Tokoh Asal Cirebon

Suasana persawahan di Desa Pancalang, Kecamatan Pancalang, Kabupaten Kuningan. Menurut cerita, sejarah desa ini didirikan 5 tokoh dari Cirebon. -Yuda Sanjaya/Dok-radarkuningan.com

BACA JUGA:Buat Ruangan Jadi Makin Sejuk, Ini Dia 5 Rekomendasi Tanaman Hias Penghasil Oksigen Alami

Blok Karapyak digarap oleh Ki Gedeng Panderesan, Nyi Sarining Kuning, Pangeran Saradan dan Buyut Jagabayan. Sedangkan Blok Tangkolo digarap oleh Buyut Sangkala, Pangeran Naga Karung dan Nyi Gedeng Yuyu.

Wilayah itu setelah digarap serius kian ramai. Banyak pendatang yang kemudian menetap di tempat itu. Mereka pun membangun rumah-rumah sebagai tempat tinggal.

Di antaranya Buyut Gebang. Yang kemudian menggagas untuk mempersatukan warga penggarap bekas hutan ilalang tersebut.

Mereka pun kemudian membentuk desa berikut pimpinannya. Buyut Gebang Karancang pun memberi desa tersebut dengan nama Pancalang.

BACA JUGA:Ular Sanca Kembang Sudah Ada Sejak Zaman Dinosaurus? Simak Fakta Dan Penjelasannya Berikut Ini!

Pancalang diambil dari 5 pemimpin. Panca berati lima. Kata Lang diambil dari hutan alang-alang. Digabungkan maka menjadi Pancalang.

Pancalang dipimpin oleh seorang yang pertama datang ke lokasi itu. Yakni Ki Gedeng Panderesan. Sosok ini menetap di Blok Karapyak atau Cikeyeup. Tempat ini menjadi pusat Desa Pancalang hingga sekarang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: