Meski Juara Piala FA 2024, Erik Ten Hag Belum Tentu Dipertahankan Manchester United

Meski Juara Piala FA 2024, Erik Ten Hag Belum Tentu Dipertahankan Manchester United

Jelang pertandingan final Piala FA 2024 Manchester United vs Manchester City, masa depan Erik Ten Hag masih belum pasti-Ist/@manchesterunited-Radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Pertandingan menarik final Piala FA akan tersaji pada akhir pekan ini. Laga yang mempertemukan klub sekota Manchester United (MU) dan Menchester City bakal menarik perhatian pecinta sepak bola.

Laga Manchester United vs Manchester City di final Piala FA 2024 akan digelar di Wembley Stadium, London pada Sabtu 25 Mei 2024 malam. 

Jelang sehari laga tersebut, ada hal yang menarik di luar teknis pertandingan derbi Manchester ini. 

Sebagaimana diketahui, di atas kertas Manchester City memiliki peluang lebih besar untuk memenangkan gelar Piala FA tahun ini.

BACA JUGA:Fakta Menarik Final Piala FA 2024: Manchester City Vs Manchester United, Ada Sejarah Baru yang Sulit Terulang!

BACA JUGA:Bayern Munchen Segera Dapatkan Vincent Kompany Sebagai Pelatih Baru

Tim besutan Pep Guardiola tengah dalam kondisi terbaik untuk meraih tropi setelah sebelumnya sempat keluar sebagai juara Premier League 2023/2024.

Berbanding terbalik dengan tim Setan Merah, julukan Manchester United yang masih terpuruk di papan tengah klasemen akhir Liga Inggris musim ini.

Bahkan, klub yang bermarkas di Old Trafford tersebut tengah dihantui berbagai gejolak. Mulai dari rumor bakal ditinggal sejumlah pemain kunci hingga masa depan Erik Ten Hag bersama MU yang masih abu-abu. 

Dalam pemberitaan Skysports seperti dikutip pada Jumat 24 mei 2024, masa depan Erik Ten Hag bersama MU terasa lebih besar dari final Piala FA yang akan berlangsung besok malam.

BACA JUGA:Ada Nathan Tjoe-A-On! Ini Opsi Posisi Defender Atau Bek Kiri Swansea City FC Tahun 2024 Hingga 2025

BACA JUGA:Kabar Buruk Jelang Final Championship Series Liga 1, Persib Bandung Kembali Dihukum Komdis PSSI

"Masa depan Ten Hag dibuat terasa lebih besar daripada final itu sendiri, terutama karena klub membiarkan spekulasi berkembang selama berbulan-bulan," tulis Skysports dalam sebuah pemberitaannya jelang final Piala FA.

Media Inggris tersebut juga menjelaskan bahwa ada hal yang berbeda dari kedua tim yang akan bertarung sengit untuk memperebutkan tropi Piala FA tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: