Malam-malam Ada Suara Asing di Jl Siliwangi Kuningan, Pejalan Kaki Dibuat Penasaran, Oh Ternyata

Malam-malam Ada Suara Asing di Jl Siliwangi Kuningan, Pejalan Kaki Dibuat Penasaran, Oh Ternyata

Pelican Crossing di pertokoan Jl Siliwangi Kabupaten Kuningan.-Andre Mahardika-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Bilamana anda sedang bersantai di area pertokoan Jl Siliwangi, Kabupaten Kuningan, jangan heran kalau sewaktu-waktu terdengar suara asing.

Suara asing tersebut merupakan sinyal atau pertanda bawah pengendara harus memberhentikan laju kendaraannya. Untuk memberikan kesempatan pejalan kaki menyeberang.

Nah, belakangan suara pelican crossing di pertokoan Jl Siliwangi Kuningan mulai sering muncul itu berada di dua tiang lampu merah lalu lintas yang berada di ujung pertigaan.

Meskipun bunyi alarm hanya sekitar 20 - 25 detik, nampaknya suara di tempat itu cukup membuat warga keheranan sekaligus dibuat penasaran.

BACA JUGA:Pilih Tunaikan Haji Usai Juara Liga 1, Kapten Persib Doakan Maung Bandung Lebih Berprestasi Lagi

Cecep misalnya, yang mengaku kaget ada suara alarm ketika dirinya tengah bersantai bersama keluarganya. Terlebih, kendaraan yang melintas mendadak menghentikan lajunya.

"Bukan kaget, penasaran, nut nut nut, apa itu. Apalagi malam, kenceng juga. Eh ternyata tanda orang mau nyebrang" ujar warga Desa Linggajati, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan, kepada radarkuningan.com, Rabu, 7 Mei 2024 malam.

Saking penasaran, dirinya mencoba mendekati sumber suara. Sembari iseng memperhatikan dan menunggu suara asing itu berbunyi lagi.

Rasa penasaran sebagian warga yang terwakili Cecep, terpecahkan ketika beberapa petugas dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kuningan memberikan arahan kepada warga yang hendak menyebrang.

BACA JUGA:Pemain Asing Debutan di Liga 1, Rekrutan Luis Milla Ini Justru Sukses Bawa Persib Bandung Juara

"Bapa Ibu, jika mau nyebrang, silahkan pencet dulu tombol ini. Nanti lampu merah nyala" ucar salah seorang petugas sambil menunjukan tombol yang dimaksud.

Benar saja, beberapa warga yang memang dibuat penasaran, akhirnya memahami suara asing jalan Siliwangi yang muncul bersamaan dengan lampu merah.

Masih dalam penuturan petugas dishub, durasi suara asing menyerupai bunyi alarm itu berbunyi sekitar 20 - 25 menit.

"Ini namanya Pelicant Crossing atau alat pembantu menyebrang jalan, untuk memberikan isyarat bagi kendaraan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: