Ketahui, Inilah 5 Fakta Siput Kebun, Menjadi Hama bagi Tanaman dan Kebun, Simak Selengkapnya

Ketahui, Inilah 5 Fakta Siput Kebun, Menjadi Hama bagi Tanaman dan Kebun, Simak Selengkapnya

Rumah asli siput kebun adalah Mediterania --Bored panda - Tangkapan layar

RADARKUNINGAN.COM- Siput kebun itu lah sebutannya. Sebab, mereka diketahui sebagai hama bagi tanaman dan kebun.

Siput kebun adalah ras moluska gastropoda darat menjadi salah satu yang paling banyak berkembang biak.

Nama ilmiahnya Helix aspersa juga disebut sebagai siput kebun cokelat Eropa.

Tentu berdasarkan identitasnya, mereka berasal dari Eropa namun sekarang telah tersebar ke beberapa belahan dunia.

BACA JUGA:Ternyata Ini 3 Kemampuan Tersembunyi Cicak Yang Belum Kamu Ketahui, Jadi Tahu Tempat Asal Cicak!

Wilayah tinggalnya yaitu Mediteranai, Inggris Raya, Eropa Barat lainnya, beberapa pulau di samudera Atlantik, Turki, Mesir, Afrika Selatan dan Timur Tengah.

Siput kebun juga dibawa ke Amerika seperti Amerika Serikat, Kanada, Meksiko, Chili dan Argentina. Mereka juga dikirim ke belahan selatan seperti Australia dan Selandia Baru.

Entah dibawah secara sengaja atau tidak, siput kebun tinggal di zona beriklim sedang yang berbeda dengan iklim di Mediteranai rumah aslinya, menurut University at Buffalo.

Siput kebun biasanya terlihat pada malam hari di berbagai musim: semi, panas dan gugur.

BACA JUGA:Jelang Penerimaan Mahasiswa Baru, Ini 3 Tips Lulus Kuliah Cepat! Simak Agar Tidak Menjadi Mahasiswa Abadi

Di samping itu, siput ini akan lebih aktif lagi ketika cuaca hangat dan lembap di tempat seperti kebun, ladang, pertanian dan tepian sungai. Simak lebih rinci ya mengenai siput kebun.

Pertama, Siput kebun bernapas dengan udara dan memiliki satu paru-paru.

Hewan ini bertubuh cokelat lunak, ditutupi lendir yang berlendir, cangkangnya kuning atau krem ditambah garis spiral cokelat.

Cangkang berbentuk bola dengan permukaan agak kasar serta terdapat 4 atau 5 spiral.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarkuningan.com