9 Tanaman Air yang Cocok untuk Menghias Aquarium atau Aquascape Anda

9 Tanaman Air yang Cocok untuk Menghias Aquarium atau Aquascape Anda

tanaman hias untuk aquascape-Foto via Pinterest-radarkuningan.disway.id

RADARKUNINGAN.COM - Menjaga aquarium dengan tanaman hias tidak hanya mempercantik tampilannya tetapi juga menciptakan lingkungan yang sehat bagi ikan.

Tanaman hias untuk aquascape menawarkan berbagai pilihan yang menarik dan mudah dirawat. Berikut adalah beberapa jenis tanaman air yang cocok untuk hiasi aquascape Anda.

Java Moss (Pakis Lidah)

Java Moss adalah salah satu tanaman aquascape paling populer. Tanaman ini sangat tangguh dan tidak mudah mati, sehingga cocok untuk pemula. Java Moss tidak memerlukan pencahayaan khusus dan tumbuh ideal pada suhu 21-24°C.

Tanaman ini bisa ditempatkan di berbagai posisi dalam akuarium, baik di depan maupun di belakang, memberikan tampilan hijau yang menyegarkan.

BACA JUGA:4 Tips Merawat Tanaman Puring dan 4 Manfaat Memeliharanya, Ternyata Bisa Menjaga Kesehatan Pemiliknya!

Cabomba Caroliniana

Cabomba Caroliniana dikenal dengan daunnya yang memanjang dan tipis seperti rambut. Tanaman ini dapat tumbuh dengan baik di air bersih dan tidak terlalu keras.

Cabomba Caroliniana membutuhkan sedikit karbon dioksida dan cahaya, sehingga mudah dirawat. Tanaman ini cocok diletakkan di tengah akuarium sebagai tempat bermain ikan.

Amazon Sword

Amazon Sword memiliki daun yang lebar dan bentuknya mirip pedang, sering ditempatkan di bagian belakang akuarium. Tanaman ini tumbuh subur pada suhu 22-28°C dengan pencahayaan moderat.

Daun lebar Amazon Sword memberikan tempat berlindung bagi ikan dan memperindah tampilan akuarium secara keseluruhan.

BACA JUGA:4 Manfaat Menanam Tanaman Puring di Area Indoor Rumah dan Cara Merawatnya, Ketahui Yu..

Anubias

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: