Unik! Ini Dia 12 Jajanan Khas Kabupaten Kuningan yang Masih Hits dan Wajb Dicoba

Unik! Ini Dia 12 Jajanan Khas Kabupaten Kuningan yang Masih Hits dan Wajb Dicoba

jajanan khas kuningan yang unik-Foto via Indonesia Kaya-radarkuningan.disway.id

Lepet adalah jajanan tradisional yang terbuat dari beras ketan yang dicampur dengan parutan kelapa dan dibungkus dengan daun kelapa muda. Setelah dibungkus, lepet direbus hingga matang dan memiliki tekstur yang kenyal serta rasa gurih yang khas.

Lepet ini banyak dijual di pasar-pasar tradisional di Kuningan dan menjadi camilan favorit warga lokal.

Opak Bakar

Opak Bakar terbuat dari beras ketan dan kelapa yang dipanggang tanpa minyak. Opak ini tersedia dalam berbagai ukuran dan menjadi oleh-oleh yang populer di Kuningan. Rasanya yang gurih dan renyah membuat opak ini banyak disukai oleh berbagai kalangan.

Peuyeum Ketan

Peuyeum ketan, atau tape ketan, dibungkus dalam wadah ember atau daun jambu air. Proses fermentasi yang sempurna memberikan peuyeum ini rasa manis dan legit yang sangat khas. Peuyeum ketan ini bisa Anda temukan di berbagai toko oleh-oleh di Kuningan.

BACA JUGA:Menakjubkan! Ternyata Ini 3 Objek Wisata Bersejarah Di Kuningan Yang Bisa Kamu Kunjungi Bersama Keluarga

Kue Satu Kuningan

Kue Satu adalah kue yang terbuat dari kacang hijau yang disangrai, ditumbuk, dan dicampur dengan gula halus. Setelah itu, adonan ini dibentuk dengan cetakan kayu dan dikeringkan di bawah sinar matahari. Kue Satu ini memiliki rasa manis yang khas dan tekstur yang renyah.

Hucap (Tahu Kecap)

Hucap, atau tahu kecap, adalah menu sarapan khas Kuningan yang terdiri dari tahu yang dicampur dengan bumbu kacang, kecap, dan bawang goreng. Rasanya yang manis, asam, asin, dan pedas membuat hidangan ini sangat digemari.

Hucap ini biasanya disajikan sebagai sarapan di berbagai warung makan di Kuningan.

Ketempling/Keripik Gemblong

Ketempling adalah keripik yang terbuat dari singkong dan memiliki rasa gurih serta tekstur yang renyah. Ketempling ini biasanya disantap bersama mie ayam atau bakso dan banyak dijual di pasar-pasar tradisional di Kuningan.

BACA JUGA:5 Rekomendasi Wisata Kekinian di Kuningan dengan Spot Foto Paling Instagramable, Mana yang Suka Hunting Foto?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: