Tips Perawatan Kulit Wajah supaya Terlihat Sehat dan Glowing, Simak!
Selain bikin kulit kusam, paparan sinar matahari juga membuat kulit lebih cepat menua, lho.--Nargiz - Tangkapan Layar
RADARKUNINGAN - Memiliki kulit wajah yang sehat dan glowing, menjadi idaman bagi semua orang. Pemilihan skincare yang tepat, menjadi salah satu solusinya.
Untuk mendapatkan kulit yang sehat, selain menggunakan perawatan dari luar dengan skincare, melakukan perawatan dari dalam juga penting, lho. Salah satunya dengan mencukupi kebutuhan hidrasi tubuh kita.
Seperti yang diketahui, lebih dari 70 persen tubuh manusia terdiri dari cairan, termasuk sel-sel kulit yang akan bekerja maksimal jika tubuh mendapat asupan cairan yang cukup.
Berikut ini telah merangkum informasi mengenai tips perawatan untuk kesehatan kulit. Simak berikut ini, ya.
BACA JUGA:Tips agar Kulit Tetap Sehat saat Main Tenis, Simak
BACA JUGA:3 Alun-alun di Cirebon Ini Cocok untuk Tempat Nongkrong, Yuk Kepoin!
BACA JUGA:Identitas 3 Korban Kecelakaan di DH Garden Kuningan, 3 Korban Kritis Bakal Dirujuk
Pertama, mengonsumsi buah dan sayur. Pola makan yang kaya akan buah dan sayuran berwarna, terutama beri dan sayuran hijau adalah hal yang sangat dibutuhkan kulit untuk mendapatkan kulit yang berkilau dan sehat.
Menurut ahli gizi Joy Bauer, Mama bisa menambahkan beri ke oatmeal, sereal, yogurt, atau smoothie untuk kandungan antioksidan dan vitamin C yang membantu kulit terlihat bercahaya.
Kedua, Untuk menjaga kulit agar tetap sehat, penting bagi kita untuk selalu menjaga kebersihan muka dengan menggunakan sabun pencuci muka. Untuk itu, usahakan gunakan sabun pencuci muka yang lembut.
Hal ini dilakukan untuk menghilangkan minyak yang menumpuk dalam semalam dan untuk membersihkan produk apa pun yang kita pakai di malam hari.
BACA JUGA:Rekomendasi Skincare Routine yang Cocok untuk Kulit Kering
BACA JUGA:3 Pemain Persebaya Perkuat Timnas, Ini Pesan Pelatih Paul Munster
Ketiga, Seperti yang dilansir dari laman womentalk, faktor terpenting dari menjaga kulit tetap sehat dan awet muda adalah melindunginya dari efek buruk sinar matahari.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: radarkuningan.com