Amankan Jalur Mudik Lebaran 2025, Polres Kuningan Turunkan 345 Personel

Amankan Jalur Mudik Lebaran 2025, Polres Kuningan Turunkan 345 Personel

Polres Kuningan menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2025 di Mapolres Kuningan sebagai tanda dimulainya rangkaian pengamanan arus mudik dan balik Lebaran 2025.-Agus Sugiarto-Radar Kuningan

BACA JUGA:Sambungan Listrik PJU Ilegal: Hari Ini Diputus, Besok Nyambung Lagi

Menurutnya, puncak arus mudik diprediksi terjadi pada 28-30 Maret 2025, sedangkan puncak arus balik diperkirakan berlangsung pada 5-7 April 2025. 

Polres Kuningan telah menyiapkan rekayasa lalu lintas guna mengantisipasi kemacetan, terutama di kawasan wisata yang menjadi tujuan favorit pemudik.

"Jika terjadi kepadatan, kami akan menerapkan sistem one way secara bergantian serta menurunkan tim khusus untuk mengurai kemacetan," tambahnya.

Di tempat yang sama, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Kuningan Laksono Dwi P, menyatakan kesiapan Dishub dalam mendukung Operasi Ketupat 2025.

BACA JUGA:Erlazet Charity Resmikan Mitra Pemberdayaan Yatim di Desa Babakan Jati Kuningan

"Kami menyiapkan 190 personel yang akan disebar di seluruh wilayah Kuningan. Selain itu, kami juga menyediakan berbagai perlengkapan seperti water barrier, penunjuk arah, serta rambu-rambu lalu lintas yang diperlukan untuk memperlancar arus mudik dan balik," ujar Laksono.

Lebih lanjut, Dishub Kuningan bersama Polres telah melakukan ramp check terhadap armada bus guna memastikan kelayakan kendaraan serta keamanan perjalanan. 

Pemeriksaan kesehatan dan tes urin bagi para pengemudi juga telah dilakukan guna menghindari potensi kecelakaan akibat kondisi pengemudi yang tidak prima.

"Alhamdulillah, hasil ramp check menunjukkan semua armada dan sopir dalam kondisi baik dan siap melayani pemudik. Kami berharap momen Lebaran ini bisa berlangsung dengan aman, lancar, dan penuh kebahagiaan," pungkas Laksono.

BACA JUGA:Ketua PDIP Kuningan Sentil Anggota Fraksi yang Terkesan Eksklusif

Dengan kesiapan berbagai pihak, diharapkan arus mudik dan balik Lebaran tahun ini dapat berjalan lancar serta memberikan kenyamanan bagi masyarakat yang merayakan Idul Fitri bersama keluarga di kampung halaman. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: