Anggaran Perbaikan Jembatan Sungai Cipedak dari BPKAD?

Selasa 25-11-2025,13:26 WIB
Reporter : Asep Kurnia
Editor : Asep Kurnia

Menurut U Kusmana, Bupati Kuningan sudah menginstruksikan Dinas PUTR untuk segera mengambil langkah strategis. 

"Ini penting karena jembatan itu menghubungkan sejumlah desa dan berdampak besar terhadap mobilitas perekonomian warga,” ujar U Kusmana.

Menurut Sekda Kuningan, salah satu langkah mendesak yang dilakukan pemerintah daerah adalah memastikan masyarakat tetap memiliki akses aman menuju Ciniru dan wilayah lainnya. 

Pemerintah telah membenahi jalur alternatif yang menghubungkan Desa Cijemit melalui Desa Sukasari, sehingga kendaraan roda empat kini dapat melintas.

BACA JUGA:Paguyuban Silihwangi Majakuning Konsisten Tebar Pohon Endemik di Gunung Ciremai

BACA JUGA:Jelang Persib vs Lion City: Maung Bandung Berangkat ke Singapura Hari Ini, Cek Prediksi Pemain

"Aktivitas warga dari Cijemit tetap harus terhubung ke Ciniru. Jalur alternatif sebenarnya sudah ada sejak dulu, dan sekarang sedang dibenahi kembali agar bisa dilalui dengan aman. Mobil sudah bisa melintasi jalur tersebut,” jelasnya.

U Kusmana, yang merupakan putra daerah Cijemit mengaku, mendapatkan laporan langsung dari kepala desa setempat bahwa perbaikan jalur alternatif sudah berjalan dan semakin membaik setiap harinya. 

Terkait perbaikan jembatan utama, bahwa kondisi cuaca ekstrem dan derasnya aliran Sungai Cipedak menjadi pertimbangan utama.

Struktur jembatan yang berusia sekitar 35 tahun dan sebagian pondasinya kini menggantung, membuat proses perbaikan tidak bisa dilakukan secara tergesa-gesa.

Kategori :