Bikin Haru! Brigadir J Seharunya Wisuda Hari Ini, Dikenal Cerdas dengan IPK 3,28

Bikin Haru! Brigadir J Seharunya Wisuda Hari Ini, Dikenal Cerdas dengan IPK 3,28

Rektor UT Prof Ojat Darojat berbicara tentang wisuda Brigadir J.-Humas Kemenristekdikti-

TANGERANG, RADAR KUNINGAN.COM - Takdir berkata lain, setelah menjalani kuliah di Universitas Terbuka (UT), Brigadir J seharusnya wisuda hari ini, Selasa 23 Agustus 2022.

Sesuai jadwal, almarhum Brigadir J, menjalani Wisuda hari ini di UTCC, Pondok Cabe, Tangerang Selatan.

Rektor Universitas Terbuka (UT) Prof Ojat Darojat mengatakan, mendiang Brigadir J dikenal sebagai mahasiswa cerdas dengan nilai IPK-nya 3,28. 

Prof Ojat Darojat mengaku turut berdukacita atas meninggalnya Brigadir J yang mestinya mengikuti wisuda pada 23 Agustus 2022. 

BACA JUGA:Hotman Paris Sindir Istri Ferdy Sambo? Ungkit Kasus Ratna Surumpaet

"Saya atas nama civitas academica Universitas Terbuka turut berduka atas berpulangnya salah satu mahasiswa UT dengan IPK sangat memuaskan mencapai IPK 3,28," kata Prof Ojat dalam siaran persnya, Jumat 19 Agustus 2022.

Sementara itu, Ketua Komunitas Civil Society Irma Hutabarat mengungkapkan, bagaimana rencana almarhum Brigadir J usai wisuda.

Rencananya, setelah meraih gelar sarjana hukum, almarhum Brigadir J ingin menikah. 

"Brigadir J punya rencana setelah diwisuda dan menjadi perwira akan menikah," kata Irma saat hadir dalam wisuda periode II tahun 2022 di UTCC, Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Selasa 23 Agustus 2022.

BACA JUGA:Berdasarkan Dua Alat Bukti, Putri Candrawathi Jadi Tersangka Kematian Brigadir J, Terancam Hukuman Mati

Irma yang didampingi T. Sinambela, tante dari almarhum Brigadir J mengungkapkan, betapa Brigadir J menjadi kebanggaan dan harapan keluarga. 

Dikenal sebagai anak yang pintar dan patuh kepada orang tua. Kepatuhannya itu ditunjukkan dengan tetap melanjutkan ke jenjang pendidikan tinggi. 

Brigadir J memilih Universitas Terbuka (UT), mengikuti jejak Ibunya. 

"Ini momentum yang sangat mengharukan, seharusnya Yoshua diwisuda hari ini," kata Irma dengan mata berkaca-kaca. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jpnn.com