Jelang Misa Natal, Tim Jibom Sterilisasi Gereja di Cigugur

Jelang Misa Natal, Tim Jibom  Sterilisasi Gereja di Cigugur

Petugas Jibom Brimob tengah melakukan sterilisasi gereja di Cigugur jelang perayaan natal, Jumat 23 Desember 2022. (Muhammad Taufik)--

Radarkuningan.com, KUNINGAN- Dua hari menjelang perayaan Hari Natal, anggota Polres Kuningan dan tim Jibom Detasemen C Brimbob Polda Jabar melakukan sterilisasi setiap gereja yang akan digunakan untuk pelaksanaan misa.
 
Dengan menggunakan metal detector, petugas menyisir setiap ruangan dan celah yang dicurigai dapat menyimpan benda-benda berbahaya seperti bom atau benda berbahaya lain.  Mulai dari mimbar, kolong meja hingga pohon natal tak luput dari pemeriksaan petugas.
 
 
Kapolres Kuningan AKBP Dhani Aryandha yang memantau langsung proses sterilisasi gereja mengatakan, kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap menjelang pelaksanaan misa Natal.
 
Hal ini sebagai antisipasi kemungkinan teror bom ataupun hal yang dapat mengganggu jalannya perayaan Natal oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
 
"Total ada delapan gereja yang akan menyelenggarakan misa Natal dilakukan sterilisasi, dan hasilnya dinyatakan aman. Ini untuk menimbulkan rasa aman bagi umat kristiani untuk menjalankan ibadah misa Natal," papar Kapolres kepada radarkuningan.com, Jumat siang 23 Desember 2022.
 
 
Sementara Pastur Gereja Maria Cisantana, Cigugur, Andreas Dedi menuturkan, Hero Mamangkey mengatakan, pihak gereja akan melaksanakan misa Natal dengan jumlah jemaat yang tidak dibatasi. 
 
"Tadi ada sterilisasi gereja dari kepolisian. Kami menyambut baik langkah kepolisian tersebut. Ini sudah rutin dilakukan setiap tahunnya," ujarnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: