Kombinasi Atraktif Warna dan Grafis Baru MX King 150, “King of Street” Tampil Makin Gagah dan Sporty

Kombinasi Atraktif Warna dan Grafis Baru MX King 150, “King of Street” Tampil Makin Gagah dan Sporty

Yamaha kembali memanjakan penggemar motor bebek dengan merilis warna dan grafis baru MX King 150 yang hadir di awal bulan Mei 2023 ini.--

”Yamaha MX King 150 merupakan motor favorit pecinta motor bebek di pasar Indonesia. Mereka selalu menantikan tampilan segar motor itu dengan warna dan grafis baru. Untuk itu, tahun ini kami meluncurkan penampilan teranyar Yamaha MX King 150 dengan kombinasi warna dan grafis menarik juga desain grafis baru. Ini mempertegas karakter Yamaha MX King 150 kian sporty, agresif dan gagah. Serta menambah percaya diri biker kala berkendara di jalanan dengan motor “King of Street” ini,” ungkap Antonius Widiantoro, Asst. General Manager Marketing – Public Relations PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

BACA JUGA:Tampilan Keren Waduk Darma Kuningan, Bikin Puluhan Ribu Wisatawan Terpesona

BACA JUGA:Pasca Video Dugaan Pelecehan Seksual Viral, 'Pak Ogah' Menghilang dari Perempatan Jalintim Garatengah Kuningan

Yamaha MX King 150 dengan warna dan grafis fresh ini dipasarkan dengan harga Rp 25.870.000 on the road Jakarta.

Yamaha MX King 150 selalu menjadi pilihan favorit konsumen penyuka motor bebek sport yang memiliki beragam keunggulan seperti desain, fitur maupun teknologi.

Dirancang dengan light frame design membuat motor semakin lincah. Posisi berkendara sporty serta dilengkapi suspensi mono shock di bagian belakang dan pijakan kaki pengendara yang bisa dilipat membuat semakin nyaman dalam bermanuver dan cornering.

Lalu sporty style design 3 LED (2 low beam, 1 high beam) head light memberikan penerangan maksimal saat berkendara. Yamaha MX King 150 juga menggunakan teknologi mesin balap yang memaksimalkan performa dengan mesin 4 valve 150 cc Fuel Injection dilengkapi dengan Forged Piston, DiASil Cylinder serta liquid cooled system.

BACA JUGA:Ridwan Kamil Tunjuk Wagub Uu Jadi Pemimpin Jamaah Haji Jawa Barat

BACA JUGA:Harga Telur dan Sayur Masih Tinggi tapi Stok Aman, Satgas Pangan Kuningan Sidak Pasar

Untuk informasi lebih lanjut terkait produk, kunjungi website resmi Yamaha Indonesia di https://yamaha-motor.co.id/product/mx-king-150/

Informasi Produk

King of Style

Yamaha MX King 150 tampil dengan 3 lampu (terdiri dari 2 low beam dan 1 high beam) dengan bentuk yang tajam dan sudah mengadopsi teknologi LED sehingga membuat sistem pencahayaan bagian depan motor menjadi lebih terang, efisien dan tahan lama. Motor bebek sport ini juga telah dilengkapi dengan fitur hazard lamp yang berfungsi sebagai tanda ketika pengendara mengalami kondisi darurat.

BACA JUGA:Menang Banyak dengan Pilihan Warna Baru, Yamaha Gear 125 Tampil Aktif

BACA JUGA:HARDIKNAS 2023, Uu Ruzhanul: Merdeka Belajar untuk Kebebasan Insan Pendidikan Berkreasi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: