Terinspirasi Perjuangan Raden Aria Kamuning, Ketua PKB Kuningan Naik Kuda Pimpin Prosesi Pendaftaran Bacaleg

Terinspirasi Perjuangan Raden Aria Kamuning, Ketua PKB Kuningan Naik Kuda Pimpin Prosesi Pendaftaran Bacaleg

Terilhami perjuangan tokoh Kuningan di masa lampau, Raden Aria Kamuning, Ketua DPC PKB H Ujang Kosasih menunggang kuda saat memimpin pendaftaran bacaleg, Sabtu siang 13 Mei 2023. (Bubud Sihabudin)--

KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM- Tampil beda dan unik. Itulah yang ditunjukkan PKB Kuningan saat mendaftarkan bakal calon legislatif (bacaleg) ke KPU Kuningan, Sabtu siang 13 Mei 2023.
 
Ketua DPC PKB, H Ujang Kosasih bak panglima perang memimpin langsung pasukannya ke medan laga. 
 
Betapa tidak, dengan gagah dan memakai seragam kebesaran partainya, Ujang memilih naik kuda berpostur kekar.
 
 
 
Konvoi rombongan bacaleg PKB dan jajaran pengurus partai dari sekretariatnya, menjadi hiburan tersendiri bagi warga yang dilalui rombongan. Apalagi sepanjang perjalanan, masyarakat juga memberikan sambutan.
 
Dari atas pelana kuda, Ujang terus memberikan komando kepada rombongannya. Sekali kali Ujang mengacungkan jempol tangannya ke atas, tanda nomor urut partai.
 
Acungan jempol Ujang disambut gempita pendukung dan bacaleg PKB yang mengiringinya. Senyum sumringah diperlihatkan oleh semua rombongan.
 
 
 
Ketua DPC PKB Kuningan, H Ujang Kosasih menerangkan, gaya mendaftar bacaleg dengan menunggang kuda diilhami oleh tokoh Kuningan terkenal di jaman kerajaan yaitu Raden Aria Kamuning.
 
Nama tokoh ini juga abadi di hati masyarakat Kuningan. Sehingga mengilhami dirinya untuk menunggang kuda saat mendaftar ke KPU Kuningan.
 
"Kami sangat terkesan dengan perjuangan Raden Aria Kamuning di masa silam. Beliau selalu membela masyarakat Kuningan. Dan Raden Aria Kamuning selalu menunggang kuda yang bernama Si Windu. Perjuangan beliau sangat menginspirasi kami," papar Ujang.
 
 
 
Komitmen partainya untuk membela rakyat juga tak pernah luntur. Malahan semakin kuat tertanam di sanubari semua bacaleg, pengurus dan kader partai.
 
Karena itu, bacaleg yang diusung PKB untuk DPRD Kuningan merupakan hasil seleksi yang sangat ketat. Target kursi di Pileg 2024 juga jelas bertambah.
 
"Alhamdulillah hari ini kami bisa mendaftar bacaleg ke KPU Kuningan. Jumlah bacaleg yang kami daftarkan sebanyak 50 orang dari lima daerah pemilihan. Kami yakin, PKB akan menambah kursi di DPRD Kuningan pada Pileg 2024 mendatang," tegas Ujang, Sabtu 13 Mei 2023.
 
 
 
Ujang menambahkan, sebelum berangkat ke KPU, pihaknya menggelar doa bersama dan santunan kepada anak yatim.
 
Untuk kemeriahan acara pendaftaran bacaleg, ditampil pencak silat serta lengser. Sehingga acara ini berkesan baik bagi bacaleg maupun masyarakat Kuningan.
 
"Kami juga menampilkan seni tradisional pencak silat sesaat sebelum masuk ke gedung KPU. Dan setelah mendaftar, kami membagikan nasi kotak melalui program andalan yakni food bank kepada pengguna jalan," sebut politisi yang juga menjabat Wakil Ketua DPRD Kuningan tersebut. (*)
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: