Timnas Indonesia U-23 Siap Hadapi Korea Selatan, Rizky Ridho: Tak Ada Tekanan

Timnas Indonesia U-23 Siap Hadapi Korea Selatan, Rizky Ridho: Tak Ada Tekanan

Kapten Timnas Indonesia U-23 Rizky Ridho Ramadhani-AFC-Radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Timnas Indonesia U-23 bersiap menghadapi Korea Selatan U-23 di babak perempat final Piala Asia U-23 2024.

Pertandingan yang akan digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, pada Kamis (25/4) nanti bakal menjadi momen krusial bagi Garuda Muda untuk melaju ke babak selanjutnya.

Meski akan berhadapan dengan tim kuat Asia yaitu Korea Selatan, kapten Timnas Indonesia U-23 Rizky Ridho menegaskan bahwa ia dan rekan-rekannya tidak merasakan tekanan.

Tak hanya itu, pemain yang berposisi sebagai bek tengah tersebut juga mengatakan bahwa Timnas Indonesia U-23 tidak hanya puas dengan lolos ke perempat final sehingga laga besok menjadi pertandingan yang sangat penting.

BACA JUGA:Selangkah Menuju Tiket Olimpiade, Kapten Timnas Indonesia U-23 Optimis Kalahkan Korea Selatan

BACA JUGA:Wasit Kontroversial Ini Bakal Pimpin Laga Indonesia vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

“Kami tahu pertandingan besok penting tapi kami tidak puas hanya dengan lolos ke perempat final,” kata Rizky Ridho dalam konferensi pers sebelum pertandingan Indonesia vs Korea Selatan, seperti dikutip Radar Kuningan dari laman resmi AFC pada Rabu (24/4/2024).

"Tidak ada tekanan bagi kami (telah mencapai sejauh ini) dan kami hanya berusaha menikmati pertandingan, dan target kami adalah pergi ke Olimpiade," ungkapnya.

Untuk mengincar babak empat besar dan menuju tiket Olimpiade Paris 2024, Rizky Ridho berjanji tidak akan membiarkan lawannya bergerak bebas mengobrak-abrik pertahanan Timnas Indonesia.

"Untuk besok, kami siap secara tim mengikuti instruksi pelatih," tegas pemain Persija Jakarta tersebut.

BACA JUGA:Jelang Indonesia U-23 vs Korea Selatan U-23, Media Korea Sebut Satu Pemain Garuda Muda Ini Harus Diwaspadai

BACA JUGA:Jumpa Timnas Indonesia di Perempat Final Piala Asia U-23, Pelatih Korea Selatan Akui Laga yang Sulit

"Kami tahu Republik Korea adalah tim yang bagus tetapi kami fokus untuk menang dan siap bertarung," imbuhnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: