Maarten Paes Fix Tidak Berlaga di September!? Kabar Terbaru dari Ketua Umum PSSI, Erick Thohir

Maarten Paes Fix Tidak Berlaga di September!? Kabar Terbaru dari Ketua Umum PSSI, Erick Thohir

Maarten Paes Fix Tidak Berlaga di September!? Kabar Terbaru dari Ketua Umum PSSI, Erick Thohir-photo by kumparan-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Setelah absennya nama Maarten Paes di List of Hearing CAS dari bulan Juli hingga Oktober.

Hingga sekarang, kabar terkait arbitrase sang penjaga gawang Maarten Paes sejauh ini masih belum ada kabar baik.

Bahkan pada hari Rabu tanggal 3 Juli 2024 kemarin, kita kembali mendapatkan kabar yang tidak mengenakan dari Ketua Umum PSSI langsung.

Meskipun, seluruh personil PSSI sudah memperjuangkan Maarten Paes agar bisa ikut berlaga dengan Tim Nasional Indonesia.

BACA JUGA:Sidang Maarten Paes Resmi Diundur? Ini Jadwal Sidang CAS 2024, dari Bulan Juli Hingga Oktober

Namun, pada kabar kali ini, hampir bisa dipastikan bahwa penjaga gawang FC Dallas satu ini belum bisa untuk bergabung timnas Indonesia di bulan September 2024 mendatang.

Kabar Terbaru Maarten Paes

Kabar ini berasal dari seorang pengamat dan juga komentator sepak bola yang sangat terkenal di Indonesia yakni Ronny Pangemanan atau yang lebih akrab disebut Bung Ropan.

Dimana ia mengatakan bahwa Ketua Umum PSSI; Erick Thohir, masih sangat bersemangat untuk mengatasi kasus unik yang dialami Maarten Paes.

“Kemarin malam (Rabu, 3, Juli 2024) saya menghubungi pak ketua Erick Thohir yang terus bersemangat mengurusi masalah Maarten Paes,” ucap Bung Ropan yang dikutip dari radarkuningan.com.

BACA JUGA:WADUH! Kabar Terbaru Maarten Paes di CAS, Erick Thohir Kasih Kabar Buruk: Belum Bisa di Bulan September

“Case Maarten Paes ini memang agak berbeda(unik) dengan (kasus)pemain lainnya. Sebenarnya dia sudah resmi menjadi WNI, sudah punya paspor. Hanya tinggal persyaratan dia untuk bisa bermain ini,” jelasnya.

Selanjutnya, bung Ropan juga bilang bahwa hasil dari komunikasinya dengan Ketua Umum PSSI yakni Erick Thohir ditanggapi dengan tegas dan juga kurang mengenakan para penggemar bola di Indonesia.

“Saya bertanya bahwa apakah Maarten Paes tersedia di Bulan September? Pak ketua menjawab dengan tegas bahwa Bulan September belum bisa,” kata Bung Ropan yang menyampaikan jawaban dari komunikasinya dengan Erick Thohir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: