Reuni Akbar SMAN 2 Kuningan, Libatkan 41 Angkatan, Ini Agendanya

Reuni Akbar SMAN 2 Kuningan, Libatkan 41 Angkatan, Ini Agendanya

Ketua Umum Ikatan Alumni SMAN 2 Kuningan AA Ade Kadarisman bertemu dengan Bupati Kuningan H Dian Rahmat Yanuar di Pendopo Pemda Kuningan, Jumat sore 28 Maret 2025.--

Bupati Kuningan, H Dian Rahmat Yanuar mengucapkan terima kasih kepada Ikasmanda, pihak sekolah dan panitia reuni yang telah mempersiapkan acara Reuni.

"Kita harus menyambut para alumni dengan baik, apresiasi atas kehadirannya, dan mempersiapkan acara sebaik mungkin. Alumni Smanda datang dengan penuh semangat, jadi tempat acara dan suasana harus membuat alumni suka cita, bahagia bertemu kawan kawan dan sahabat lama, serta mengenang almamater,” papar Dian.

BACA JUGA:Top, Pesantren Kilat Mualaf dan Khatam Quran Hitungan Jam di Masjid Arrahman Sukamulya

BACA JUGA:Kejar Kuningan Melesat, Bupati Dian Bangun Iklim Investasi, 'Ngamen' Hingga 8 Kementrian

Sementara Plt Kepala SMAN 2 Kuningan, H Joko Sutarno menyampaikan rasa syukurnya para alumni Smanda lintas angkatan yang akan bertemu.

"Semoga memperkuat ikatan silaturahmi, kami tunggu kehadiran para alumni semuanya di Aruji 16," sebutnya.

Dalam acara reuni akbar nanti, berbagai rangkaian acara sudah disiapkan.

Diantaranya bertemu dengan para kepala sekolah, guru tercinta hingga staf tata usaha dari masa ke masa, bakti almamater melalui beasiswa, dan bantuan sarana prasarana sekolah dari alumni.

BACA JUGA:Trotoar Jl Juanda Dipasangi Reklame, Bappenda Bongkar Paksa

BACA JUGA:PKB Kuningan Fokus Restrukturisasi Struktur Kepengurusan

Selain itu ada anugerah "life time achievement", booth kuliner, UMKM, Futsal Dadakan Cup, hingga informasi lowongan pekerjaan, hiburan, dan doorprize.

Puluhan ruangan kelas yang telah disulap jadi "meeting point" para alumni saling bercengkrama dan mengenang nostalgia masa SMA. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: