KISAH WALI SONGO: Bertapa Hingga Tubuh Dipenuhi Rumput, Sunan Kalijaga Berguru Hingga ke Pasai

KISAH WALI SONGO: Bertapa Hingga Tubuh Dipenuhi Rumput, Sunan Kalijaga Berguru Hingga ke Pasai

Kisah Wali Songo tentang Sunan Kalijaga yang bertapa di pinggir kali hingga tubuh dipenuhi rumput.-Dzulham Fadholi-Radar Cirebon

Tidak lama kemudian, Raden Syahid akhirnya tertangkap lagi, kali ini hukuman yang diberikan berupa pengusiran dari wilayah Kadipaten Tuban.

Di usir dari kampung halaman, Raden Syahid keluar Kadipaten Tuban tanpa arah, dirinya berjalan mengikuti langkah kaki tanpa tujuan.

Dirinya tidak bisa lagi melakukan perampokan atau pembegalan untuk membantu orang-orang miskin.

Sampai suatu hari, dirinya sampai di hutan Jati Wangi, kemudian melihat ada seorang lelaki tua yang sedang berjalan seorang diri.

Lelaki tua tersebut adalah Sunan Bonang, seorang tokoh Islam yang merupakan bagian dari Kisah Wali Songo.

BACA JUGA:KISAH WALISONGO! Sunan Kalijaga, Pencuri dari Tuban, Tertidur 3 Tahun di Pinggir Sungai

Tentunya Raden Syahid belum mengetahui, siapa sosok sesungguhnya lelaki tua yang bakal dimangsanya itu.

Ditambah tongkat yang dibawa lelaki tua tersebut berkilau menyerupai emas, niat jahat Raden Syahid semakin kuat untuk melakukan perampokan.

Dengan kemampuan bela diri yang dimiliki Raden Syahid, lelaki tua yang kelak menjadi gurunya itu, akhirnya berhasil dilumpuhkan.

Sunan Bonang diminta untuk menyerahkan semua perbekalan kepada Raden Syahid, termasuk tongkat berkilau yang dimilikinya.

Permintaan Raden Syahid untuk menyerahkan semua milik Sunan Bonang tidak dituruti. 

Meskipun alasan yang diutarakan untuk membantu orang miskin, perbuatan yang dilakukan oleh Raden Syahid, menurut Sunan Bonang adalah salah.

BACA JUGA:Sejarah Desa Linggarjati Kuningan, Diberi Nama Sunan Bonang, Sunan Kalijaga hingga Sunan Kudus

Mendapat pencerahan tersebut, akhirnya Raden Syahid baru menyadari jika selama ini, perbuatan yang dilakukannya tampak mulia, namun salah di sisi Allah.

Akhirnya Raden Syahid menyerahkan diri kepada Sunan Bonang dan meminta untuk menjadikan dirinya sebagai murid.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: