Pansus Gagal Bayar Selalu Rapat Tertutup, Ini Alasannya

Pansus Gagal Bayar Selalu Rapat Tertutup, Ini Alasannya

Ketua Pansus Gagal Bayar H Yudi Budiyana menjelaskan terkait rapat pansus yang selalu digelar tertutup.-Tangkapan Layar Video-Ist

Rabu, 22 Februari 2023, Pansus Gagal Bayar memanggil BPKAD, Bappenda dan RSUD Linggarjati.

Kembali seperti hari-hari sebelumnya, rapat yang digelar sampai sore hari itu, digelar secara tertutup.

BACA JUGA:Pemerhati: Pembentukan Pansus Buang-Buang Waktu Saja

BACA JUGA:7 Sebutan Jabatan Perangkat Desa di Kuningan yang Sudah Punah, NOMOR SATU Wakil Kepala Desa

Ketika disinggung rapat yang dilakukan pansus selalu tertutup? Yudi membantah jika itu merupakan wewenangnya.

Menurut Yudi, dirinya yang dipercaya menjadi ketua pansus, selalu memberikan pilihan kepada anggota untuk menggelar rapat secara terbuka atau tertutup.

"Jika anggota memilih tertutup, saya tidak bisa memaksa," kata Yudi, dikutip dari radarcirebon.com, Kamis 23 Februari 2023.

Dalam persidangan tersebut, Yudi selaku ketua mengaku hanya mengatur jalannya persidangan.

BACA JUGA:Pansus Gagal Bayar Panggil Kepala SKPD, Haris Minta Kerja Pansus Jangan Terlalu Lama

BACA JUGA:ALHAMDULILLAH, TPP ASN dan Sertifikasi Guru di Kuningan Sudah Cair

"Saya sebagai pimpinan rapat harus menghargai peserta, keliru kalau segala sesuatu terserah pimpinan kan bukan perusahaan,” sebut Yudi.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: Radar Cirebon