PUI Kuningan Putuskan Puasa sampai Kamis, Perayaan Hari Lebaran Manut Keputusan Pemerintah

PUI Kuningan Putuskan Puasa sampai Kamis, Perayaan Hari Lebaran Manut Keputusan Pemerintah

Ketua PD PUI Kabupaten Kuningan, H Toto Toharuddin menjelaskan bahwa hari Kamis adalah hari puasa terakhir bagi warga PUI. (Agus Sugiarto)--

KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM- Pengurus Daerah Persatuan Umat Islam (PD PUI) Kabupaten Kuningan sudah mengambil keputusan terhadap Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah.

Organisasi yang dipimpin H Toto Toharuddin itu memutuskan jika hari Kamis 20 April 2023 ini adalah hari terakhir berpuasa di bulan Ramadan bagi warga PUI.

Sedangkan untuk perayaan Lebaran, pihaknya manut terhadap apapun keputusan pemerintah.

BACA JUGA:ASYIK, Rokhmat Ardiyan Diajak Paguyuban Dewiku Berbagi Takjil sampai Makan Pecel di Pinggir Jalan

Ini dipaparkan H Toto Toharuddin 
kepada radarkuningan.com. Toto mengatakan, penentuan hari terakhir puasa di bulan Ramadan tahun ini merupakan keputusan Dewan Syariah PD PUI Kabupaten Kuningan.
 
Sebelumnya Dewan Syariah membahas akhir Ramadan mengacu kepada kondisi terkini. Akhirnya dikeluarkan bagi warga PUI bahwa  wajib terakhir puasa adalah hari ini.
 
"Dewan Syariah sudah memutuskan bahwa melaksanakan puasa berakhir hari ini, Kamis. Besok warga PUI sudah tidak puasa. Sebab sudah nasuk bulan Syawal. Karena itu, tidak berpuasa lagi," ujar Toto Toharuddin, Kamis 20 April 2023.
 
 
Terkait perayaaan hari kemenangan atau Lebaran, pihaknya akan mematuhi keputusan pemerintah.
 
Jika pemerintah memutuskan bahwa Hari Raya Idul Fitri  jatuh pada hari Jumat atau Sabtu, PUI akan sepenuhnya mematuhi keputusan itu. Hal ini disebabkan PUI merupakan warga negara yang taat hukum. 
 
"Perayaan hari kemenangan itu sunah, bukan wajib. Jadi apapun keputusan pemerintah tentu akan kami patuhi. Seperti perayaan lebaran. Kami anggap sunah. Yang wajib itu persatuan," tegas Toto yang juga menjabat Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata ( Disporapar) Kabupaten Kuningan tersebut.
 
 
Karena sangat patuh terhadap keputusan pemerintah, pihaknya tidak akan merayakan kemenangan sebelum keputusan pemerintah dikeluarkan.
 
"Secara ideologi keagamaan, kami memutuskan bahwa hari terakhir bulan Ramadan adalah hari Kamis. Sedangkan ideologi kebangsaan, perayaan hari kemenangan mengikuti keputusan pemerintah," ungkapnyam
 
Toto  menambahkan, pihaknya juga sudah membagikan ratusan paket sembako kepada anak piatu, warga tidak mampu serta kaum dhuafa.
 
 
Penyaluran bantuan sembako ini merupakan kegiatan rutin yang digelar dirinya selaku Ketua PD PUI Kuningan. Kegiatan penyaluran paket sembako berlangsung Kamis 20 April 2023.
 
"Alhamdulillah pemberian paket sembako ini sudah rutin dilakukan. Tiga bulan sekali, enam bulan bahkan setahun sekali. Selain paket sembako,  anak yatim piatu, warga tidak mampu dan dhuafa juga dikasih santunan," katanya. (Agus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: