Motor Listrik Ini Paling Cocok Dipakai di Kabupaten Kuningan, Terbukti Handal di Tanjakkan Pegunungan

Motor Listrik Ini Paling Cocok Dipakai di Kabupaten Kuningan, Terbukti Handal di Tanjakkan Pegunungan

Sepeda motor listrik yang cocok untuk daerah tanjakan seperti Kabupaten Kuningan.-Istimewa-radarkuningan.com

BACA JUGA:5 Rekomendasi Wisata di Pangalengan yang Cocok untuk Liburan Keluarga, Simak Yuk

Beberapa pemuda itu mencoba motor listrik dengan 3 tipe di tanjakan wisata Kelud. Tepatnya di Desa Sugihwaras, Kecamatan Ngancar, Kabupaten Kediri Jawa Timur (Jatim).

Uji coba tersebut diupload di kanal YouTube RudySouL. Tampak ada 3 tipe motor listrik yang mereka coba. Yakni, iSmoot Tempur dengan dinamo 1.500 watt. 

Kemudian tipe Niu NQi Sport, ber dinamo 1500 watt continues 1.800 watt. Yang terakhir jenis NIU Gova 3 dengan dinamo 1.800 watt continuous 2000 watt.

Dari ke-3 tipe motor listrik tersebut, memang semuanya mampu menanjak dengan kecepatan yang bervariasi jika dikendarai sendiri.

BACA JUGA:Rachmat Irianto dan Bejo Sugiantoro 'Tiasa Sunda', Belajar dari 'Bobotoh Cantik' dari Kuningan

Namun saat berboncengan, hanya ada 1 kendaraan yang mampu menanjak di kawasan itu. Yakni NIU G3. Motor tersebut bermemuatan lebih dari 100 kg atau 2 orang.

"Secara tenaga NIU Gova 3 memiliki tenaga paling besar. Dan memang praktek di lapangan NIU Gova 3 jelas unggul digunakan untuk jalan menanjak seperti pada video," tulis pemuda tersebut di Channel YouTube @RudySoul.

Banyak warganet yang mengomentari postingan tersebut. Sebagian besar memuji kehebatan para pemuda Kediri itu.

Apalagi uji coba yang mereka lakukan dalam kondisi hujan. “Ini baru konten terniat.. rela naik tanjakan dan ujan-ujanan demi memuaskan rasa penasaran penonton," komentar @bagus Forever.

BACA JUGA:Bandara Kertajati Bisa Ramai Kalau Hal Ini Terjadi, Apa Saja?

"Informasi yang real ... Terima kasih dan semoga sehat wal afiat selalu," ungkap @Bambang Subroto.

"Makasih bang reviewnya, jadi diusahakan untuk memilih yang 2000 watt ke atas, terlebih bagi yang untuk rumah di pedesaan," komentar @welcome to my video.

Kesimpulannya, motor listrik yang cocok di daerah pegunungan adalah jenis NIU G 3. Yang berdinamo 1.800 watt continuous 2000 watt.

Motor listrik ini sangat direkomendasikan digunakan di Kabupaten Kuningan. Kondisi  daerah ini mirip dengan lokasi yang digunakan untuk uji coba, yakni lereng Gunung Lawu, Kabupaten Kediri. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: