Jejak Macan Tutul Jawa di Gunung Ciremai, Ada Individu yang Baru Terdeteksi, Kalung Rasi Lepas

Jejak Macan Tutul Jawa di Gunung Ciremai, Ada Individu yang Baru Terdeteksi, Kalung Rasi Lepas

Penampakan Slamet Ramadhan saat terakhir terpantau camera trap untuk pemantauan macan tutul jawa di Gunung Ciremai.-BTNGC-radarkuningan.com

Kuningan, RADARKUNINGAN.COM - Pemantauan satwa macan tutul jawa atau panthera pardus melas di Gunung Ciremai menunjukkan hasil signifikan dan menggembirakan.

Ada individu baru yang terdeteksi oleh camera trap, selain itu kalung GPS collar yang dipakai Rasi juga telah ditemukan lantaran terlepas di lokasi yang tidak disebutkan.

Salah seorang relawan mengungkapkan, individu baru tersebut terdeteksi lewat camera trap di sekitar Leuweung Gede, Desa Seda, Kecamatan Mandirancan, Kabupaten Kuningan pada Agustus 2023.

Namun, gambar tersebut belum dipublikasikan kemungkinan karena masih dalam proses verifikasi.

BACA JUGA:Potret Bandara Kertajati yang Kini Ramai, 4 Rute Penerbangan Ini yang Jadi Favorit Penumpang, Bukan Hanya Bali

"Ini jenis tutul yang gelap seperti Slamet Ramadhan, tapi bukan Slamet Ramadhan karena tidak pakai kalung. Tapi ini masih harus diidentifikasi ulang," kata relawan yang enggan disebut identitasnya itu, kepada wartawan radarkuningan.com, Senin, 14, November 2023.

Dari hasil pemantauan lewat camera trap juga ditemukan adanya individu baru yang berjenis bulu terang. Tetapi belum dipastikan apakah itu Rasi atau bukan.

Sebagai informasi, Rasi adalah macan tutul jawa berjenis kelamin betina hasil dari pelepasliaran. 

Selain Rasi juga ada Slamet Ramadhan, individu matan tutul jawa berjenis kelamin jantan yang sebelumnya dilakukan pelepasliaran.

BACA JUGA:Mencari Raja Hutan Penerus Harimau Jawa di Gunung Ciremai, Ada Rasi dan Slamet Ramadhan

Keduanya kini hidup di hutan rimba Gunung Ciremai dan diharapkan dapat berkembang biak.

Selain kedua individu tersebut diduga ada juga penghuni asli dari hutan rimba Gunung Ciremai.

"Jadi ada 2 yang baru ini. Yang jelas itu bukan Slamet Ramadhan untuk yang warna gelap. Kalau yang terang itu, masih harus dicek lagi itu Rasi atau bukan. Kalau itu bukan Rasi, berarti ada 4 tutul yang teridentifikasi," ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: