Dua Kasus Selingkuh di Cidahu Selama Tahun 2023

Dua Kasus Selingkuh di Cidahu Selama Tahun 2023

Kasus selingkuh yang pernah terjadi di Kecamatan Cidahu selamat tahun 2023.-Tangkapan Layar Video-Ist

 BACA JUGA:Pererat Jalinan Silaturahim, Pesilat Pagar Nusa Kelurahan Winduhaji Halal Bihalal

Dihadapan anak E dan warga yang mendatanginya, T akhirnya mengakui perbuatannya berselingkuh dengan E.

Warga yang emosi sempat terlibat keributan dengan T. Teriakan nada mengusir agar T keluar dari desa itu juga dilontarkan warga.

Petugas dari Polsek Cidahu datang ke lokasi kejadian mengamankan kedua pasangan bukan muhrim tersebut.

Kapolsek ujar Iptu Makhmud membenarkan kejadian pengusiran T oleh warga setempat. T diduga selingkuh dengan E. 

BACA JUGA:Maling Motor di Sedong, Ditangkap di Timbang Kuningan, Akhinya Babak Belur Dihajar Warga

"Untuk menghindari amukan warga, pelaku diamankan ke Polsek. Selain itu pelaku juga di usir oleh warga," ujar Iptu Makhmud, Selasa 3 Januari 2023.

Terbaru, Kasus perselingkuhan di Kecamatan Cidahu dilakukan oleh istri seorang pekerja rumah sakit milik Pemkab Kuningan inisial N dan pekerja penegak Perda inisial MNF.

Kejadiannya di Desa Cidahu, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Kuningan, Minggu dinihari 30 April 2023. 

Ngenesnya, kedua insan berbeda jenis itu digerebek sang suami inisial AA, ketika sedang asyik-asyik di malam hari di rumahnya sendiri.

BACA JUGA:INNALILLAHI, Kebakaran Rumah di Desa Sayana, Kuningan, Wanita Berkebutuhan Khusus Tewas Terbakar

Dalam laporannya di SPKT Polres Kuningan, AA menerangkan kronologis peristiwa dugaan perselingkuhan yang dilakukan istrinya.

Minggu dinihari dirinya yang tengah bekerja mendapat kabar bahwa di rumahnya ada MNF. 

Untuk membuktikan kabar tersebut, AA yang saat itu sedang giliran masuk kerja malam, pulang ke rumahnya.

"Malam itu saya masih bekerja di rumah sakit. Kemudian mendapat laporan kalau ada laki-laki yang masuk ke rumah saya," kata AA, Minggu 30 April 2023 dini hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: